Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakaatuh
Allah ciptakan tumbuhan dan hewan dengan keanekaragamannya. Indonesia menjadi salah satu negara yang memiliki keanekaragaman hayati yang cukup besar. Kawasan hutan tropisnya memungkinkan berbagai jenis hewan dan tumbuhan hidup di sana. Keanekaragaman hayati tersebut perlu senantiasa dijaga kelestariannya agar terjaga ekosistem makhluk hidup yang ada. Hal ini akan berakibat pula pada kehidupan manusia di masa yang akan datang.
Kegeiatan melestarikan hewan maupun tumbuhan dapat menjaga keberlangsungan hidup mereka sekaligus menjaga ekosistem yang ada. Sebagai contoh, ketika banyaknya pembukaan hutan tanpa memperhatikan habitat hewan dan tumbuhan yang hidup di sana, memungkinkannya hewan-hewan yang tadinya hidup di hutan tersebut kehilangan tempat hidup dan mencari makanan sehingga mereka akan bergerak menuju pemukiman manusia. Adanya gajah atau harimau yang masuk ke pemukiman warga merupakan salah satu akibat dari sempitnya hingga hilangnya habitat hewan tersebut.
إرسال تعليق